Sejarah OS Android

Hai ..
Salam dulu ya biar look like a polite person :D
Salam sejahtera buat kita semua

Sebelumnya saya ingin mengucapkan terima kasih sudah mau mampir ke blog saya ini. Biarpun amatiran, saya harap postingan saya bisa bermanfaat bagi anda semua .. Thank you so much ..

Pasti reader semua sudah tau kan tentang OS (Operating System) Android yang namanya sudah menyebar bak virus yang menjangkit ke semua kalangan di belahan dunia ? Nah kali ini saya ingin membahas sejarah tentang pembuatan OS Android. Ada pepatah mengatakan, bangsa yang besar adalah bangsa yang mengetahui sejarah negaranya. Nah diibaratkan seperti Android, user yang besar harus tau sejarah tentang OS yang dipakai dong :p .. Oke langsung saja Cekidot !!!



Android adalah Operating System yang berbasis Linux untuk mobile phone seperti smart phone dan tablet PC. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam piranti bergerak. Yah, namanya juga OS berbasis Linux, pasti ciri nya ga beda jauh lah sama Linux yang open source. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat piranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.Wah, banyak banget ya kawan, berarti awal pembentukan OS ini memang ga main-main.

Pada saat perilisan perdana Android, tepatnya pada tanggal 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google merilis kode–kode Android di bawah lisensi Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.

Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).

Pada bulan Juli 2005, Google bekerjasama dengan Android Inc., perusahaan yang berada di Palo Alto, California Amerika Serikat. Para pendiri Android Inc. bekerja pada Google, di antaranya Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White. Sedikit info tentang si Andy Rubin, dia ini dulunya seorang yang menyukai segala hal yang berbau robot lho kawan. Usut demi usut, ternyata dia juga pernah bekerja pada perusahaan Apple. Di Apple, Rubin mengalami masa-masa yang menyenangkan. Pada saat itu, Apple masih dalam kondisi baik berkat komputer Macintosh. Budaya Apple pun menular pada diri Rubin. Di sana ia sempat melakukan kejahilan, seperti memprogram ulang sistem telepon sehingga ia bisa berpura-pura sebagai sang CEO, John Sculley. Lelucon seperti itu mungkin akan disukai Steve Jobs, pria yang gemar membuat lelucon lewat telepon, namun ketika itu adalah periode Apple tanpa Jobs. Karena sebuah alasan, dia memutuskan untuk mengundurkan diri dari Apple. Dia juga pernah bekerja sama dengan Microsoft lho kawan, hebat banget ya dia ini .. Nah setelah mengalami lika-liku kehidupannya, akhirnya dia bersama-sama rekan kerjanya menciptakan Android. “Android berawal dari satu ide sederhana, sediakan platform mobile yang tangguh dan terbuka sehingga bisa mendorong inovasi lebih cepat demi keuntungan pelanggan,” ujar Rubin.

Saat itu banyak yang menganggap fungsi Android Inc. hanyalah sebagai perangkat lunak pada telepon seluler. Sejak saat itu muncul rumor bahwa Google hendak memasuki pasar telepon seluler. Di perusahaan Google, tim yang dipimpin Rubin bertugas mengembangkan program perangkat seluler yang didukung oleh kernel Linux. Hal ini menunjukkan indikasi bahwa Google sedang bersiap menghadapi persaingan dalam pasar telepon seluler.

Sekitar September 2007 sebuah studi melaporkan bahwa Google mengajukan hak paten aplikasi telepon seluler (akhirnya Google mengenalkan Nexus One, salah satu jenis telepon pintar GSM yang menggunakan Android pada sistem operasinya. Telepon seluler ini diproduksi oleh HTC Corporation dan tersedia di pasaran pada 5 Januari 2010).

Pada 9 Desember 2008, diumumkan anggota baru yang bergabung dalam program kerja Android ARM Holdings, Atheros Communications, diproduksi oleh Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, Softbank, Sony Ericsson, Toshiba Corp, dan Vodafone Group Plc. Seiring pembentukan Open Handset Alliance, OHA mengumumkan produk perdana mereka, Android, perangkat bergerak (mobile) yang merupakan modifikasi kernel Linux 2.6. Sejak Android dirilis telah dilakukan berbagai pembaruan berupa perbaikan bug dan penambahan fitur baru.

Telepon pertama yang memakai sistem operasi Android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Gila mamen, ponsel HTC yang keren banget, sayang duitnya juga keren wkwkwk. Pada penghujung tahun 2009 diperkirakan di dunia ini paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android. Wah wah, memang keren banget nih OS yang satu ini. Disamping telepon seluler yang menggunakan OS Android ini relatif terjangkau harganya, fitur - fitur yang tersedia di Android juga banyak.

Nah, sekian dulu sharing-an dari saya ya kawan. Dan saya mengucapkan terima kasih sudah mampir di blog saya ini. Thank you so much ...
Tak lupa big thanks to:
http://historysmadda.blogspot.com/2012/06/biografi-andy-rubin-penemu-os-android.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Android_(sistem_operasi)
SALAM TEKNOLOGI INFORMASI !!!! :D

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Instalasi Webserver, PHP dan MySql dalam satu langkah : XAMPP

About CCTV

Intel Siapkan 20 Tablet Windows 8